Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2013

Try Out Ujian Akhir Madrasah Kelas XII Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Madrasah Aliyah DKI Jakarta

Gambar
Setelah saya posting Kisi-kisi Ujian Akhir Madrasah (UAM) mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi , peserta didik di Madrasah Aliyah DKI Jakarta dapat mencoba (Try Out) Ujian Akhir Madrasah (UAM) Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), soal ini dibuat berdasarkan Kisi-kisi yang dibuat oleh MGMP TIK MA DKI Jakarta. Untuk mengikuti Try Out peserta didik harus mendaftarkan diri di  http://www.edmodo.com   karena Try Out online ini menggunakan fasilitas Edmodo sebagai media pembelajaran online. Langkah-langkah mendaftar : Klik I'm a Student Masukan Group Code :  pahaoe Masukan data anda setelah itu klik Sign Up Pendaftaran berhasil dengan terbukanya jendela akun Edmodo anda seperti gambar dibawah ini: Pendaftaran dapat dilakukan dimulai dari tgl 27 Januari 2013, Soal TryOut akan dibuka atau diaktifkan pada tanggal 10 Pebruari 2013. Salam, Pengurus MGMP TIK Madrasah Aliyah DKI Jakarta

Desain Induk Kurikulum 2013

Gambar
Presentasi Desain Induk Kurikulum 2013 ini menjelaskan Konsep Kurikulum dan Implementasi Kurikulum, yaitu : Konsep Kurikulum (Naskah Akademik, Rasionalisasi dan Struktur Kurikulum, Standar-standar terkait Kurikulum, Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar) dan Implementasi Kurikulum (Penulisan Buku, Pemilihan Sekolah, Pengadaan Buku, Penyiapan Guru). Presentasi Desain Induk Kurikulum 2013 dapat dilihat dan didownload dibawah ini : Download Desain Induk Kurikulum 2013

Kisi-kisi Ujian Madrasah TIK Kelas XII 2012-2013

Gambar
Ujian Akhir Sekolah (UAS) / Ujian Akhir Madrasah (UAM) Kelas XII Tahun Pelajaran 2012-2013 sebentar lagi, MGMP Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Madrasah Aliyah DKI Jakarta telah menyusun Kisi-kisi Ujian Madrasah Mata Pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), kisi-kisi dapat dilihat dan didownload dibawah ini untuk dapat dipelajari oleh guru-guru Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dilingkungan MGMP TIK MA DKI Jakarta Kementerian Agama. Kisi-kisi ini dapat digunakan untuk Pendalaman Materi Ujian Akhir Madrasah dalam membuat latihan soal.soal. Download Kisi-Kisi.

Fungsi Teks Microsoft Excel

Gambar
Fungsi yang termasuk kategori fungi teks biasa dipakai untuk mengolah atau memanipulasi data teks. Fungsi teks bias any atidak dipakai sendirian, melainkan  biasa dipakai bersama-sama fungsi lain. Misalnya fungsi if. Excel menyediakan   cukup lengkap fungsi yagn termsuk dalam kategori fungsi teks. Ringksan cara penulisan berikut hasil dari beberap fungsi teks yang sering dipakai : Fungsi Left Fungsi Left dipakai untuk mengambil sebagian isi teks pada argument pertama,mulai dari kiri sebanyak yang disebutkan dalam argument kedua, Jika argument kedua tidak disebut, maka dianggap bernilai 1, Bentuk penulisannya seperti  berikut ini: Contoh : =Left(teksSumber;banyak karakter) =Left(“ Jakarta ”;4)  maka akan menghasilkan : “jaka” Fungsi Right Fungsi Righ dipakai untuk mengambil sebagian isi teks pada argument pertama,mulai dari kanan  sebanyak yang disebutkan dalam argument kedua, Jika argument kedua tidak disebut, maka dianggap bernilai 1, Bentuk penulisannya seperti  berikut ini: =Right(t

Rumus Fungsi Logika Microsoft Excel

Gambar
Dalam membuat table, kita erring menemui suatu kondisi bersyarat Misalnya uang lembur pekerja hanya hanya diberikan jika jam kerj melebihi batas tertentu. Untuk itu, excel menyediakan beberapa fungsi logika, pada bagian ini, kita akan mempelajari beberapa fungsi logika , yaitu fungsi NOT, AND, OR dan IF. Operator Keterangan = Sama dengan, A1=B1 >   Lebih besar A1> B1 <   Lebih kecil, A1 <B1 >= Lebih besar atau sama dengan , A1>=B1 <= Lebih kecil atau sama dengan, A1<=B1 <>   Tidak sama, A1 <>B1 Fungsi Not Fungsi Nor, And dan Or sebetulnya jaran gdipakai secara sendirian. Biasanya fungsi-fungsi  ini bersama-sama anatau di dalam fungsi If. Fungsi Not dipakai untuk membalik suatu nilai logika. Bentuk penulisannya adalah  seperti berikut ini: = Not(nilai logika) jika argument nilai logika berupa True ,maka hasil fungsi Not adalah False . Jika argument nilai  Logika berupa False, mak ahasil

Kisi-kisi Ujian Praktik TIK Kelas XII 2012-2013

Gambar
Kisi-kisi Ujian Akhir Praktik untuk kelas XII mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dapat dilihat dibawah ini, dokumen saya masukan di Google Drive dan dapat diunduh atau didownload dengan menggunakan email MAN 9 Jakarta (namasiswa@man9-jkt.sch.id) selain email itu tidak dapat didownload. Ujian dapat dilakukan dengan Kolaborasi (online) langsung dengan meminta jadwal terlebih dahulu. Download Kisi-Kisi Ujian Praktik TIK 2012-2013

Banjir masa lalu.

Gambar
Banjir di Tahun 2013 ini mengingatkan saya mengajar di MAN 9 Pondok Kopi pada tahun 2007 yang lalu. (sekarang MAN 9 Pondok Kopi sudah berubah menjadi MAN 18 Jakarta). Hujan yang tidak henti-hentinya dari pagi sampai siang membuat jalanan depan MAN 9 Pondok Kopi tergenang air,  hujan pun berhenti, tetapi air genangan tetap naik, akhirnya seluruh siswa dipulangkan, suasana menjadi ramai, banyak siswa dan guru yang memaksakan diri motornya berenang di air sehingga banyak yang mogok, ada juga siswa dan guru yang merayap di pagar agar tidak basah melewati genangan air tersebut. Guru yang punya mobil pun dengan melaju kencang melewati genangan tersebut agar tidak mogok ditengah genangan air. Akhirnya tersisa hanya Kepala Madrasah, Kepala TU, Pimpinan Madrasah, Wakil-wakil dan Saya  sebagi guru beserta teman-teman Satpam dan OB. Hujan pun kembali turun dan deras, Wakil-wakil akhirnya memutuskan untuk pulang, diikuti oleh Kepala TU dan Pimpinan Madrasah. Saya menunggu Kepala Madrasah untuk pul

BII-Maybank Scholarship

Gambar
BII bersama pemegang saham mayoritas, Malayan Banking Bhd (Maybank) menyelenggarakan program beasiswa penuh (full scholarship) melalui pemberian kesempatan pendidikan yang lebih baik kepada putera-puteri terbaik dari keluarga pra-sejahtera di 33 provinsi di tanah air untuk melanjutkan pendidikan di 11 perguruan tinggi terkemuka di Indonesia, Malaysia dan Singapura. Bagi WNI yang duduk di kelas 3 SMA Tahun Ajaran (TA) 2012/2013 atau lulusan TA sebelumnya, berasal dari keluarga pra-sejahtera, silahkan cek informasi lebih lanjut dan download formulir di www.bii.co.id Pilihan bidang studi sbb: • Ekonomi, Bisnis, Manajemen, Keuangan, Pemasaran, Akunting, dan Perbankan • Administrasi • Hukum • Komputer dan Teknologi Informasi (IT) • Sosial, Politik dan Bahasa • Komunikasi • Psikologi • Matematika, Statistik, Aktuaria • Komputer • Teknik 11 perguruan tinggi terkemuka di Indonesia, Singapura & Malaysia, yang direkomendasikan: • Universitas Indonesia, Jakarta • Institut Pertanian Bogor • In

Keuntungan Memiliki Domain Sendiri dan Cara Memilihnya

Gambar
Setiap pemesanan paket web design CMS akan mendapatkan hadiah berupa domain gratis selama setahun yang berlaku hanya untuk domain berekstensi .com, .org, .net, .info dan .biz. Pada harga perpanjangan tahun berikutnya sudah termasuk harga domain untuk ekstensi TDL seperti yang tertera diatas. Keuntungan Memiliki Nama Domain Sendiri Cara Memilih Nama Domain Yang Baik Kesalahan Dalam Memilih Nama Domain Nama Domain Adalah Investasi Yang Menguntungkan Dengan menjamurnya sosial marketplace, sosial network, blog dan website gratis maka setiap orang hanya dituntut untuk sedikit atau minimal kemampuan dalam mendirikan toko online atau website yang berupa web company profile, portfolio ataupun cv bagi perorangan. Kemampuan yang diperlukan biasanya hanya mendaftar, menulis, photography dan upload photo. Beberapa sosial network, toko online dan website gratisan ini menyediakan pilihan konsep design namun tidak sedikit juga yang tidak menyediakan dan hanya tersedia design standar atau bahkan memun

Ingin belajar membuat web blog?

Gambar
Sudah saatnya pembelajaran berbasis web blog, dimana pendidik membuat pembelajaran secara online, peserta didik dapat mengambil materi, contoh-contoh soal serta mengambil informasi tentang mata pelajaran yang telah diberikan maupun yang akan  diberikan oleh pendidik dalam kegiatan belajar mengajar. Semua materi, soal dan tugas dapat terekam dan dijadikan pusat pengetahuan (knowledge) buat peserta didik. Web blog biasanya mempunyai domain seperti : namaanda.blogspot.com atau namaanda.wordpress.com, tetapi dengan pesatnya perkembangan web blog di dunia maya, para pendidik / guru ingin mempunyai web blog dengan nama domain yang mereka inginkan, seperti web blog saya http://02133555288.blogspot.com saya ubah menjadi http://www.caturyogam.info terlihat lebih Oke kan !!! selain mempunyai nama domain sendiri pendidik pun dapat memiliki nama email sesuai dengan domain yang telah dibuat, seperti email yang saya punyai sekarang adalah : saya@caturyogam.info.  Anda punya web blog di blogspot.co

Undangan Rapat Peremajaan MGMP TIK MA Jakarta

Gambar
Tidak terasa 5 (lima) tahun telah berlalu dalam kepengurusan MGMP TIK, masih sangat banyak kesalahan dan pembelajaran dalam berorganisasi, berharap pada tanggal 18 Januari 2013 teman-teman guru TIK dari MAN 1 sampai dengan MAN 22 dapat hadir dalam peremajaan kepengurusan MGMP TIK. Semoga terbentuk kepengurusan yang lebih kompak, solid dan saling belajar bersama. Dengan ini saya sebagai Ketua MGMP TIK MA Jakarta Periode 2009-2013, mengharapkan bapak/ibu untuk menghadiri kegiatan tersebut, baik dari guru TIK Madrasah Aliyah Negeri dan Madrasah Aliyah Swasta di DKI Jakarta. Undangan sudah saya kirimkan ke dalam Group FB Guru TIK Madrasah silahkan bergabung kedalam group tersebut untuk informasi lebih lanjut.

Pembuatan dan Pelatihan Web Madrasah Gratis

Gambar
Penggunaan ICT (Information and Communication Technology)  di Madrasah saat ini, tidak dapat dihindari selain dikarenakan dengan kemajuan jaman yang mengharuskan Madrasah untuk berinovasi, juga dikarenakan tanggung jawab yang besar terhadap  masyarakat. Tanggung jawab itu meliputi, memberikan informasi / berita yang up to date mengenai profil Madrasah, kegiatan-kegiatan peserta didik, prestasi peserta didik, nilai-nilai mata pelajaran yang dapat dilihat secara online oleh peserta didik, media pembelajaran online yang dapat diakses oleh peserta didik kapan dan dimana saja, dan call center berbasis ICT melalui kotak surat, chatting dan telp melalui skype yang dapat berinteraksi secara langsung dengan peserta didik, orang tua dan masyarakat. Namun berdasarkan pengamatan terhadap banyak Madrasah di DKI Jakarta perkembangan positif pengelolaan web belum menghasilkan produktivitas secara optimal karena minimnya kompetensi sumber daya manusia dalam sistem mengelola web. Beberapa kegunaan Webs

Memunculkan Start Menu Windows 8 seperti Windows 7

Gambar
Tidak terbiasa dengan Windows 8 karena tidak ada tombol start menu seperti di Windows 7 ? ternyata banyak aplikasi yang dapat memunculkan menu start seperti Windows 7, diartikel saya sebelumnya tidak menggunakan aplikasi tetapi setting dengan menggunakan Shortcut di Desktop dan lalu kita Pin To Taskbar atau Pin To Start .  Sekarang tidak perlu khawatir, gunakan aplikasi ini Classic Shell atau Pokki, dapat di download secara gratis di :    Download Classic Shell  atau Donwload Pokki Pada Windows 8 kamu nanti akan seperti gambar dibawah ini :